Admin Server: Mengungkap Tugas dan Tanggung Jawabnya

Di era digital seperti sekarang ini, menjadi seorang admin server adalah salah satu peluang profesi yang punya potensi karir besar. Bahkan, cakupan gajinya cukup menjanjikan dengan tingkat kebutuhan pasar yang tinggi. Namun, tahukah kamu apa saja tugas dan tanggung jawabnya? Mari simak artikel berikut ini!

Apa Itu Admin Server?

Pada dasarnya, administrator server merupakan profesi atau entitas yang bertanggung jawab atas pengelolaan, pemeliharaan, dan optimalisasi server serta jaringan. Perannya termasuk sangat penting, terutama karena berhubungan dengan bisnis, lembaga maupun institusi. 

Dalam lingkungan teknologi informasi, server sendiri berperan sebagai pusat data dan aplikasi. Ini membuat peran mereka menjadi sangat penting dalam menjaga keberlangsungan dan kinerja sistem. Intinya, peranannya di tempat kerja cukup besar karena akan menjaga ekosistem teknologi informasi tersebut.

Baca Juga: 6 Cara Export Database di phpMyAdmin (Panduan Lengkap)

Apa Tugas Utama Admin Server?

Jika kamu bekerja menjadi admin server, setidaknya kamu akan memiliki sejumlah job desk utama yang berhubungan dengan hal-hal berikut ini:

1. Instalasi dan Konfigurasi Server

Hal pertama yang akan kamu tekuni adalah mengatur, menginstal, dan mengonfigurasi server serta seluruh perangkat lunak pendukungnya. Proses tersebut umumnya melibatkan penyiapan awal server, memastikan kompatibilitas perangkat lunak, dan mengoptimalkan performa.

2. Pemantauan Kinerja Server

Tugas utama admin server lainnya adalah memantau kinerja server dan jaringan secara berkala. Jika terdeteksi masalah atau penurunan performa, kamu juga akan mengidentifikasi penyebabnya dan mengambil langkah-langkah perbaikan yang diperlukan end user.

3. Membantu End User dan Troubleshooting

Kamu juga memiliki kewajiban untuk membantu end user (karyawan, manajemen dan klien) dalam mengoperasikan sistem yang kamu kelola. Terutama jika ada masalah pada end user seperti crash login, lupa password, pemulihan data, dan berbagai persoalan end user terkait server lainnya.

4. Maintenance Berkala 

Pemeliharaan teratur pada server juga adalah tugas admin server. Khususnya, hal ini meliputi penerapan update sistem, backup data, serta memastikan kapasitas penyimpanan cukup dan tidak terlalu over. Tujuannya adalah mencegah crash sistem dan memastikan ketersediaan data pada kondisi kritis.

Apa Tanggung Jawab Seorang Admin Server?

Seorang admin server adalah seseorang yang memiliki beberapa tanggung jawab cukup luas, terutama dalam menjaga keberlangsungan sistem teknologi informasi berjalan dengan semestinya. Berikut beberapa tanggung jawabnya:

1. Memastikan Performa Sistem Server Optimal 

Sebagai admin server, kamu bertanggung jawab dalam menjaga performa sistem server berjalan dengan baik. Dalam hal ini, kamu wajib siap sedia merespons situasi darurat dan memastikan bahwa sistem tetap berfungsi, terutama pada waktu operasional.

2. Menyediakan Backup SIstem

Dalam beberapa kasus bencana atau kegagalan sistem yang parah, kamu harus memiliki rencana pemulihan bencana yang efektif. Tentu saja, kamu harus merancang skema backup data yang menjamin pengembalian sistem ke kondisi normal dengan cepat.

3. Menyediakan Jalur Server yang Aman

Jika kamu bertanya apa tanggung jawab seorang admin server yang paling besar, tentunya jawabannya adalah menyediakan jalur server yang aman. Dalam hal ini, kamu bertanggung jawab dalam pembuatan, pemeliharaan, dan pengembangan sistem keamanan pada server dan jaringan yang digunakan.

4. Memastikan Kompatibilitas Server dengan Kemajuan Teknologi

Tanggung jawab lainnya adalah memastikan sistem server kompatibel dengan sistem operasi maupun aplikasi terkini. Berhubung perkembangan teknologi cukup pesat, maka kamu wajib terus melakukan analisa perkembangan teknologi, trend pasar, dan penyelarasan sistem server.

Baca Juga: Pengertian Dedicated Server beserta kegunaannya

Apakah Admin Server Cocok dengan Preferensi Pribadimu?

Lewat tugas dan tanggung jawab tersebut, kini kamu tahu admin server adalah entitas penting dalam sebuah bisnis yang menaunginya. Terutama dalam menyediakan sistem operasi, server dan jaringan dan teknologi informasi yang memadai. Karena itu, pekerja di bidang ini juga harus memiliki skill yang mumpuni. 

Lantas, berapa gaji jika bekerja di bidang ini? Gajinya tentu akan sangat bervariasi, tergantung perusahaan dan domisili. Namun, secara umum adalah Rp2.700.000,00-Rp7.500.000,00. Biasanya, ini belum termasuk tunjangan dan lainnya. Jadi, apakah kamu tertarik menjadi salah satunya?


Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Add Comment *

Name *

Email *

Website


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.