Mengapa Banyak Pengguna MikroTik di Indonesia? Apa Keunggulannya?

Mungkin Anda pernah mendengar istilah MikroTik. Singkatnya, ini merupakan jenis router yang banyak digunakan di Indonesia. Pertanyaanya, mengapa banyak pengguna MikroTik di Indonesia?

MikroTik sendiri merupakan sebuah sistem operasi yang bisa mengubah komputer menjadi sebuah router jaringan. Nantinya, komputer tersebut juga akan memiliki semua fitur router, seperti firewall, hotspot gateway, ataupun bandwidth management.

Mengapa Banyak Pengguna MikroTik di Indonesia?

Saat ini, penggunaan MikroTik menjadi salah satu yang paling populer. Baik untuk skala kecil maupun besar, orang lebih memilih menggunakan MikroTik untuk router. Berikut adalah beberapa alasan mengapa banyak pengguna MikroTik di Indonesia:

1. Harga

Alasan pertama mengapa banyak orang menggunakan MikroTik adalah karena harga. Dibanding penyedia router lain, MikroTik bisa dibilang yang paling murah. Lisensinya sendiri hanya sekitar $45 untuk 200 perangkat. Terlebih biaya tersebut hanya dibayarkan sekali untuk selamanya.

2. Update Sistem Operasi Gratis

Alasan lainnya yaitu karena MikroTik memberikan layanan pembaruan sistem operasi secara gratis. Artinya, Anda bisa mendapatkan banyak fitur terbaru yang bisa meningkatkan kinerja tanpa biaya tambahan lain.

3. Ada Banyak Fitur

Kelebihan lainnya dari MikroTik adalah banyaknya fitur yang mereka punya. Meskipun harga lisensinya murah, namun ada banyak fitur yang mereka tawarkan, seperti DHCP, Firewall, Hotspot, Monitoring Traffic, Vlan, atupun VoIP.

4. Resources

Masih berkaitan dengan masalah biaya, selain harga lisensi yang murah, perangkat yang Anda butuhkan untuk menggunakan MikroTik juga tidak terlalu mahal. Hal ini karena MikroTik tidak terlalu membutuhkan perangkat dengan resources besar.

Dalam beberapa kasus, MikroTik sudah bisa bekerja dengan baik dan optimal pada perangkat yang memiliki kapasitas RAM 32 MB dan space memori sebesar 64 MB. Resources ini tentu sangat rendah, sehingga Anda juga tidak perlu menyediakan perangkat dengan sumber daya yang besar.

Baca Juga: Mengenal Struktur Data: Ini Jenis dan Fungsinya

5. Dokumentasi Lengkap

Di lain sisi, penggunaan MikroTik juga cukup mudah. Ini juga termasuk alasan mengapa banyak pengguna MikroTik di Indonesia. Kemudahan ini sendiri karena ada banyak dokumentasi yang bisa Anda lihat.

Dokumentasi ini menjelaskan banyak hal tentang MikroTik, mulai dari settingan awal sampai setting untuk kebutuhan tertentu. Dokumentasi ini bisa Anda akses dengan mudah dan tentu saja gratis.

6. Banyak Jenis, Pengoperasian Tetap Sama

Saat ini ada 3 jenis MikroTik yang banyak digunakan, yaitu MikroTik RouterOS, MikroTik RouterBOARD, dan juga MikroTik CHR. Perbedaan dari ketiga jenis tersebut hanya pada bentuk dan juga tempat install.

Meski terdapat perbedaan jenis, namun cara pengoperasian semuanya tetap sama. Hal ini juga yang membuat banyak orang memilih MikroTik, karena cara pengoperasian yang tidak membuat mereka pusing.

7. Memiliki GUI

Alih-alih menggunakan Command Line Interface untuk melakukan settingan, MikroTik sudah dibekali dengan Graphical User Interface atau GUI untuk melakukan berbagai settingan.

Penggunaan GUI ini sendiri tentu lebih memudahkan, karena pengguna tidak perlu lagi memasukan kode untuk melakukan settingan. GUI ini juga bisa membantu menjelaskan tentang tiap menu dengan lebih mudah dan cepat.

8. Protokol Keamanan

Hal lainnya yang juga menjadi alasan mengapa banyak pengguna MikroTik di Indonesia adalah karena alat ini memiliki banyak protokol keamanan, mulai dari NTP, SNMP, PPTP, dan juga PPpoE. Hal ini membuat Anda bisa membuat tingkat keamanan berlapis untuk jaringan Anda.

Perlukah Instalasi Jaringan yang Berkualitas?

Alasan lainnya mengapa banyak pengguna MikroTik di Indonesia adalah karena sistem operasi ini mampu membangun jaringan yang berkualitas. Jika Anda juga membutuhkan jaringan tersebut, maka jangan ragu untuk menghubungi Rackh.

Kami merupakan penyedia jasa hosting, pembuatan dan penyedia layanan server, serta IT Solution yang bisa membantu Anda untuk mendapatkan jaringan berkualitas yang dibutuhkan.


Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Add Comment *

Name *

Email *

Website


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.